Pe rem pu an



Semenanjung harapan hadir dan menyapa
Langkah senyum terpajang di ujung garis itu
Ya. Ada ruang yang berarti dan menenangkan
Ada yang mempedulikan arti kemanusiaan

Bukan hanya sebatas menoleh lalu pulang
Bukan lagi karena iba dan menangis
Dan tak karena senasib pula lantas meratapi
Sebab ada rasa yang mewakili segala perasaan

Pe rem pu an
Matamu teduh kian menyejukkan
Wangimu intuisi yang berkepanjangan
Dengarmu senantiasa penuh pengertian
Ini bukan perihal fisik! Lebih dari itu ia mewakili segala arti yang membersamainya

Sekali lagi, perempuan.
Perempuan Indonesia.
Yang dengannya seni bukan sebab indah namun berarti dan mengubah
Yang dengannya agama mulia bersahaja tapi juga lembut serta santun yang terhormat
Yang dengannya Pendidikan bukan lagi tinggi, tapi ia berisi dan penuh arti
Dan Indonesia Yang dengannya menghidupi bukan lagi dihidupi.

Penulis : Siti Hanna Wijayanti
Divisi Pengembangan Sumber Daya Manusia

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama